Tantangan Manajemen SDM di Rumah Sakit
Sebenarnya, tidak hanya di sektor Manajemen Rumah Sakit saja, pengelolaan SDM menjadi tantangan di berbagai industri. Namun, secara spesifik, tantangan manajemen SDM di Rumah Sakit memiliki 4 tantangan sesuai dengan teori Perucci tahun 2017 tentang tantangan dalam mengelola SDM di industri kesehatan (termasuk Rumah Sakit). Empat hal tersebut antara lain:
- Staff Shortages
- Turnover Rates
- Employee Burnout
- Training and Development
Mulai berkurangnya SDM dari generasi Baby Boomers akibat pensiun, menjadi masalah dalam perekrutan di industri kesehatan seperti Rumah Sakit. Apalagi generasi ini sebelumnya banyak menempati posisi sebagai perawat. Menjadi tantangan tersendiri ketika mencari nakes bidang keperawatan dengan usia yang lebih muda.
Rasio perputaran SDM yang tinggi dapat menyebabkan kendala kurangnya jumlah staf yang dibutuhkan untuk sebuah Rumah Sakit. Dengan demikian upaya mempertahankan karyawan dengan dedikasi dan kinerja yang baik akan menjadi solusi preventif.
Kondisi pekerjaan yang memberikan tekanan tingkat tinggi seperti jumlah pasien yang membludak di masa pandemi covid 19 membuat kelelahan mental para pekerja di bidang kesehatan. Kondisi demikian menyebabkan pelayanan kepada pasien menjadi kurang maksimal.
Salah satu cara untuk menangani permasalahan poin 1 hingga 3 di atas adalah dengan memberikan program pelatihan dan pengembangan SDM di Rumah Sakit. Harapannya SDM dapat meningkatkan kemampuan kinerjanya secara lebih optimal dan merasa lebih mendapat apresiasi.
Dalam departemen Kebijakan Manajemen dan Kesehatan Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan UGM terdapat program magister atau S2 Manajemen Rumah Sakit (MMR). Program ini menyajikan pembelajaran proaktif khususnya bagi para pihak yang berperan dalam pengelolaan industri kesehatan seperti Rumah Sakit.
Jika memiliki ketertarikan lebih lanjut mengenai pembelajaran di program Manajemen Rumah Sakit S2 UGM, silakan hubungi nomor WhatsApp admisi di +6182242209892.
Sumber: Darren Perucci, 2017, 4 Big Challenges Facing HR Professionals in the Healthcare Industry
Problematika Asuransi Kesehatan, Antara Manfaat dan Kontroversi
Kriteria Mahasiswa Pascasarjana