Visitting Professor “Shailendra Prasad, MD., MPH., FAAFP”
Medical School Minnesota University
Kamis, 02 November 2023 terlah berlansung pertemuan yang dihadiri oleh Professor Shailendra Prasad, MD.,MPH.,FAAF & Prof. dr.Mora Claramita, MHPE, Ph.D, Sp.KKLP perwakilan oleh Medical School Minnesota University, dan Prof.Dra. Yayi Suryo Prabandari, MSi.,Ph.D (HPU); Dr.Supriyati, S.Sos.,M.Kes (HPU); dr. Lutfan Lazuardi, M.Kes, Ph.D (Ketua Departemen HPM); Dr.dr. Andreasta Meliala (One Healty); dr. Yoyo Suhoyo, M.Med.,Ed.Ph.D; dr. Haryo Bismantara, MPH (AHS); Evi Viva Evana, SE., MBA; dr.Srimurni Rarasati, MPH; dan Hanifah Wulandari, S.Gz, MPH.
Diskusi berlangsung untuk membicarakan terkait kerja sama dengan INDOHUN (Indonesia One Health University Network) untuk One Health di Bandung, dimana Univ of Minnesota adalah salah satu penggerak One Health di USA. Tantangan untuk memasukkan One Health dalam kurikulum diantaranya ialah masih jarang isu untuk case study dan lebih banyak dari paper, lebih mudah memasukkan dalam kurikulum sarjana dibanding pascasarjana karena dalam kurikulum pascasarjana lebih banyak diferensiasi, bagaimana menerapkan dalam praktis masih lebih sulit dibandingkan teori, terutama bila fakultas terpisah-pisah seperti kedokteran, farmasi, Setiap daerah punya karakter yang spesifik sehingga memiliki risiko yang bermacam-macam, Perlu inisiasi, meningkatkan jejaring bersama pihak yang terkait, menyusun pemetaan bisnis proses, dan menyiapkan sumber daya di fasilitas kesehatan.
Diskusi pada 02 November 2023 kemarin berjalan lancar, kesimpulan pada pertemuan yang telah dilakukan yaitu HPM dan Unit lain dibawah naungan FK-KMK UGM berencana untuk mengadakan kolaborasi lebih lanjut yang akan dilakukan oleh Prof. Shailendra mengenai Interest: Primary Care serta Global Health.